Bombana, mediasebangsa.com – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Bombana, M. Hadi Rahardjo Putra, menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru 2025 kepada seluruh masyarakat Bombana, khususnya kepada perangkat desa dan mitra pembangunan yang telah bekerja keras mewujudkan desa mandiri, maju, dan sejahtera.
Ditemui di ruang kerjanya pada Selasa, 13 Januari 2025, Hadi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjadikan tahun ini sebagai momentum memperkuat komitmen bersama dalam membangun desa yang lebih baik.
“Tahun 2025 adalah tahun harapan baru. Kita harus terus melangkah dengan semangat kebersamaan, inovasi, dan kolaborasi dalam membangun desa-desa di Kabupaten Bombana,” ujar Hadi.
Menurutnya, capaian pembangunan desa selama 2024 tidak lepas dari kerja keras dan sinergi antara pemerintah dan masyarakat desa. Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh kepala desa, perangkat desa, dan warga yang telah berkontribusi dalam menjalankan berbagai program pemberdayaan.
“Sinergi inilah yang menjadi kekuatan kita. Ke depan, kita harus terus menjaga semangat itu agar desa-desa kita semakin berdaya saing dan mandiri,” tambahnya.
Hadi juga menekankan pentingnya peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) di tingkat desa agar mampu menghadapi dinamika zaman yang terus berubah. Program-program pemberdayaan yang telah berjalan akan terus diperkuat dan dikembangkan pada tahun 2025.
“Fokus utama kita adalah memperkuat perekonomian desa, mendorong inovasi lokal, serta menjaga ketahanan sosial dan lingkungan,” katanya.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga nilai-nilai kearifan lokal sebagai identitas desa. Menurutnya, pembangunan desa tidak hanya soal infrastruktur, tetapi juga penguatan budaya, pemberdayaan masyarakat, dan harmoni sosial di tengah derasnya arus perubahan.
“Pembangunan harus menyentuh sisi kemanusiaan. Kita ingin desa-desa di Bombana tumbuh tanpa kehilangan jati dirinya,” tuturnya.
Sebagai alumni STPDN yang telah lama berkecimpung dalam pemberdayaan masyarakat, Hadi menaruh perhatian besar pada pemanfaatan teknologi informasi di desa. Ia menilai, digitalisasi merupakan salah satu kunci untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan kualitas layanan publik di tingkat desa.
“Pemerintah desa harus bisa beradaptasi. Pemanfaatan teknologi akan membuat layanan lebih transparan, efektif, dan efisien,” jelasnya.
Di bidang ekonomi, Hadi mendorong optimalisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) sebagai motor penggerak ekonomi lokal. Ia berharap BUMDes mampu menjadi lokomotif dalam meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat desa.
“Kita ingin BUMDes bisa berkembang pesat, menjadi tulang punggung ekonomi desa. Produk-produk unggulan lokal juga harus dipromosikan secara masif agar mampu bersaing di tingkat regional maupun nasional,” ujarnya.
Tak hanya itu, ia menegaskan komitmen Dinas PMD Bombana untuk terus mendampingi dan mendorong pembangunan desa secara berkelanjutan. Menurutnya, kolaborasi antar pihak menjadi fondasi utama untuk mencapai visi bersama.
“Saya percaya, jika kita terus bergotong royong dan bersatu, masa depan desa-desa di Bombana akan semakin cerah. Selamat Tahun Baru 2025. Semoga kita semua diberi kesehatan, kekuatan, dan keberkahan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab,” pungkasnya.
Semangat baru dalam membangun desa di tahun 2025 diharapkan dapat memperkuat fondasi pembangunan berbasis masyarakat yang inklusif dan berkelanjutan. Dengan sinergi antara pemerintah dan warga, Kabupaten Bombana optimis menghadirkan desa-desa yang berdaya, sejahtera, dan adaptif terhadap perubahan.


Tinggalkan Balasan